Cari disini

Ini Dia Lagu Favorit JKT48 Team T di Setlist Baru Te Wo Tsunaginagara


Minggu, 15 Maret 2015
Ini Dia Lagu Favorit JKT48 Team T di Setlist Baru Te Wo Tsunaginagara


Setelah terbentuk sejak beberapa bulan lalu, akhirnya hari ini (15/3) Team T menampilkan setlist baru bertajuk Sambil Menggenggam Erat Tanganku . Dari beberapa lagu baru di setlist yang punya nama lain Te wo Tsunaginagara tersebut, ternyata para member JKT48 Team T udah punya lagu favorit masing-masing nih.
So, di sesi interview paska Shonichi Sambil Menggenggam Erat Tanganku , lima member yang mewakili JKT48 Team T membeberkan apa saja lagu favorit mereka dari setlist terbaru ini.Penasaran? Cek nih lagu-lagu dari setlist baru Team T yang mana saja favorit lima member ini!



Desy - Kono Mune No Barcode
"Kalau aku suka lagu Kono Mune No Barcode soalnya pas awal dikasih tau setlist ini, aku justru nggak mendownload video lagu ini. Tapi saat belajar dan dikasih videonya ternyata lagunya asik juga. Bisa buat belajar lebih mengenai ekspresi saat di panggung, hehehe...," ujar member asal Cilacap ini

Michelle - Chime wa Love Song
"Favorit aku itu lagu Chime wa Love Song! Karena arti lagunya itu kayak di manga yang suka aku baca. Jadi untuk mendapatkan ekspresinya itu nggak susah," cerita member yang sangat suka J-Pop dan Shoujo Manga ini.

Andela - Ame no Pianist
"Unit song aku sendiri itu jadi lagu favorit dari setlist ini. Judulnya Ame no Pianist, yang awalnya aku kira bercerita tentang orang main piano. Ternyata pas mendalami liriknya itu tentang orang yang bersedih karena cinta, hehehe.... Oh iya judulnya itu juga sama kayak aku yang suka main piano, lho," jelas member yang mengaku udah nggak medhok.

Shani - Romance Rocket
"Paling suka lagu Romance Rocket. Ceritanya itu unik mengenai pandangan kalian ke kami. Udah gitu gerakannya juga lucu, pokoknya keren deh lagu ini," kata member yang pernah jadi model ini.

Elaine - Innocence
"Aku suka bange sama lagu Innocence, soalnya lagu yang aku bawain itu nggak pernah dapet yang seksi-seksi. Biasanya selalu dapet yang lucu-lucu. Jadi di setlist ini bisa jadi tantangan sendiri untuk keluar dari imej lucu, hehehe...," papar member yang suka dengan bebek ini.

0 komentar: